Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Resep Kue Bolu Kukus Pelangi Lembut, Empuk Dan Cara Membuatnya


Nurul Hidayah - Resep Kue Bolu Kukus Pelangi Lembut, Empuk Dan Cara Membuatnya tentunya banyak yang mencarinya terutama kaum hawa. Nah kali ini saya bikin bolu pelangi kukus yang lembut dan enak.

Saya menggunakan 4 butir telur dalam 1 resep agar hasil kue bolu kukus pelangi hasilnya tidak seret. Ketika dimakan tentunya akan terasa empuk dan lembut. Dengan 3 warna yang berbeda akan bisa menarik perhatian bagi siapa saja yang melihatnya. ^_^  Berikut hasil potongan kue bolu kukus pelangi yang saya buat.


Hasil potonganya hadir dengan varian warna ya, Jadi cara membentuk warna seperti itu dengan cara adonan dibagi menjadi 3 warna ke dalam mangkok yan berbeda dan dituang satu persatu ke dalam loyang yang sudah disiapkan.

Berikut Resep Kue Bolu Kukus Pelangi Lembut, Empuk Dan Cara Membuatnya yang juga bisa Anda praktekkan di rumah sebagai sajian tambahan di rumah atau bisa juga untuk dijual. ^_^

Resep Kue Bolu Kukus Pelangi Lembut Dan Empuk 

Bahan-bahan:

1. 4 butir telur
2. 1/2 sendok teh vanili bubuk
3. 1 sendok makan SP
4. 1/4 sendok teh garam
5. 120 ml minyak goreng
6. 200 gram gula pasir
7. 250 gram tepung terigu
8. 2 sachset SKM (susu kental manis)
9. Pewarna makanan (merah, kuning, hijau)

Cara Membuat:

1. Pertama, panaskan kukusan terlebih dahulu.
2. Selanjutnya yaitu siapkan wadah, kemudian kocok telur, gula pasir dan SP dengan kecepaan tinggi hingga berubah warna. Lanjutkan dengan memasukkan vanili bubuk dan sedikit garam. Kocok lagi hingga mengembang.

3. Ubah mixer dengan kecepatan paling rendah dan kemudian masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit, kocok hingga merata.
4. Masukkan 2 sachset SKM, kocok hingga rata. Setelah tercampur rata, matikan mixer.

5. Terakhir masukkan minyak goreng sedikit demi sedikit,aduk dengan menggunakan spatula aduk hingga merata.
6. Siapkan 3 mangkok,bagi adonan dan tuang ke dalam 3 mangkok. Teteskan pewarna makanan yang berbeda di setiap mangkoknya. Kali ini saya menggunakan warna merah, kuning dan hijau.

7. Setelah ditetesi pewarna makanan, aduk adonan hingga berubah warna.
8. Sipakan cetakan  yang sebelumnya diolesi minyak goreng tipis-tipis.

9. Tuang adonan ke dalam loyang hingga berbentuk 3 warna dengan satu persatu adonan warna dituang dengan menggunakan sendok.
10. Kukus kurang lebih 25 menit hingga 35 menit atau sampai matang.

11. Lakukan tes tusuk untuk meyakinkan kue tersebut sudah matang ataukah belum. Jika tidak ada adonan yang menempel berarti itu tandanya kue bolu pelangi sudah matang.
12. Jika sudah matang, angkat dari kukusan. Kemudian balik cetakan dan lepaskan kue bolu pelangi dari cetakan dan siap dipotong-potong.

Bagaimana setelah membaca Resep Kue Bolu Kukus Pelangi Lembut, Empuk Dan Cara Membuatnya seperti yang sudah tertera di atas? Mudah kan? Jika belum mengetahui cara membentuk warna kue bolu pelangi, Anda bisa menonton video berikut ini:


Video di atas berupa resep lengkap, cara membuat dan juga cara menuang adonan dengan 3 warna yang berbeda. Jangan lupa untuk Like, Share & Subribe Channel youtube "Nurul Hidayah" juga ya. ^_^ Semoga berhasil dan bermanfaat ya bu-ibu. Happy baking!! ^_^

Nurul Hidayah
Nurul Hidayah Haaaiii perkenalkan , nama saya Nurul Hidayah, tinggal di kota Gresik Jawa Timur. Aktifitas sehari-hari mengajar, menulis artikel dan sebagai ibu rumah tangga. Hobi memasak dan selalu mengabadikan kegiatan memasak serta resep diwebsite www.nurulh1dayah.com dan juga di channel youtube aneka resep masakan "Nurul Hidayah". Semoga resep dan video tutorial yang saya bikn, bisa bermanfaat buat semua yang membaca dan menonton videonya.

Posting Komentar untuk "Resep Kue Bolu Kukus Pelangi Lembut, Empuk Dan Cara Membuatnya"