Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Membuat Kue Sentiling Singkong Manis Enak dan Nikmat

NurulHidayah - Cara Membuat Kue Sentiling Singkong Manis, Enak dan Nikmat ini tidaklah sulit. Kue sentiling merupakan kue atau jajanan tradisional Indonesia. Kue sentiling berasal dari Semarang yang merupakan ibukota dari Jawa Tengah.

Ke sentiling ini terbuat dari singkong yang sudah diparut dan dicampur dengan beberapa bahan lainya. Kamu juga bisa menambahkan buah nanas loh agar aroma nya lebih harum dan rasanya menjadi lebih enak.


Kamu juga bisa menambahkan pewarna makanan pada adonan kue sentiling tersebut agar terlihat lebih menarik seperti pelangi. Meskipun termasuk kue tradisional atau kue jadul, kue sentiling ini masih terkenal loh.

Banyak masyarakat yang mencari kue sentiling karena memang memiliki rasa yang enak , memiliki tekstur yang kenyal dan juga memiliki tampilan serta warna yang menggoda banyak orang yang mana mereka ingin memakanya.

Baca Juga: 

Resep dan Cara Membuat Ongol-Ongol yang Lembut, Kenyal, Enak Lengkap dengan Foto Langkah Pembuatanya

Kali ini saya membuat kue sentiling dengan ditusuk dengan tusukan sate yang bisa membuat orang-orang lebih tertarik. Kamu bisa membuatnya sendiri dengan mudah loh karena memang bahan yang dibutuhkan mudah didapatkan disekitar kita.

Nah kali ini akan kami tuliskan resep lengkap beserta video tutorial cara membuat kue sentiling nanas yang manis, enak, kenyal dan nikmat yang bisa kamu coba sendiri di rumah. Nah berikut resep kue sentiling:

Bahan – bahan Kue Sentiling Singkong Nanas:

- 2 kg singkong

- ½ kg nanas

- 12 sdm Gula Pasir

- ½ sdt garam

- 1 bungkus agar-agar plain

- 1 cepuk vanili bubuk

- Kelapa parut untuk taburan

Cara Membuat Kue Sentiling Singkong Nanas:

1.      Pertama, Parut nanas dan juga singkong.

2.      Kemudian, campur  nanas parut dengan beberapa bahan seperti singkong parut, gula pasir, garam, vanili bubuk dan agar-agar plain. Campur semua bahan hingga merata.

3.      Setelah itu, bagi adonan menjadi 4 bagian.

4.      Kemudian beri pewarna makanan, saya memakai pewarna makanan dnegan warna biru, hijau, merah dan kuning. Aduk rata hingga warna tercampur dengan adonan.

5.      Setelah itu, tuang adonan ke dalam Loyang yang sudah dilapisi baking paper.

6.      Kukus selama 15 hingga 20 menit.

7.      Jika sudah matang iris bagian pinggir agar mudah untuk dilepaskan.

8.      Lalu, balik loyangnya dan lepas baking papernya.

9.      Kemudian, potong-potong sesuai selera. Disini saya potong kotak-kotak kecil.

10.  Setelah dipotong-potong, beri taburan kelapa parut dan tusuk dengan tusuk sate.

11.  Jadi deeeh sentiling singkong nanasnya.

Kue sentiling singkong nanas ini memiliki rasa nanasnya terasa banget dan untuk teksturnya kenyal dan enak. Cara emmbuatnya mudah bukan? Jika amsih bingung, kamu bisa menonton video turorial cara membuat kue sentiling singkong nanas dibawah ini:

                                

Kamu juga bisa menonton vide tutorial ini dan juga lainya di channel youtube “Resep NurulHidayah” yang menyajikan banyak video tutorial tentang resep masakan dan minuman yang mungkin sedang kamu cari.

Terima kasih semuanya, semoga bermanfaat bagi kamu, khusunya bagi yang sudah membaca artikel ini.

Nurul Hidayah
Nurul Hidayah Haaaiii perkenalkan , nama saya Nurul Hidayah, tinggal di kota Gresik Jawa Timur. Aktifitas sehari-hari mengajar, menulis artikel dan sebagai ibu rumah tangga. Hobi memasak dan selalu mengabadikan kegiatan memasak serta resep diwebsite www.nurulh1dayah.com dan juga di channel youtube aneka resep masakan "Nurul Hidayah". Semoga resep dan video tutorial yang saya bikn, bisa bermanfaat buat semua yang membaca dan menonton videonya.

Posting Komentar untuk "Cara Membuat Kue Sentiling Singkong Manis Enak dan Nikmat"